18 April 2011

Endapan Lamunan

Skali terbang, mengikuti seribu bayang
tentang semua segala kenang
raut dan keindahan yg hampir hilang
pada khayal yg terus melayang

ku lukis pada sebuah nama
dia...seuntai senyum masih menggema
kenangan lama
tak sirna walau hampir tahun ke lima

ada jiwanya dalam darahku
ada senyumnya yg terus kekal sampai seribu waktu
pada hidup ku
ibu.....

kini hanya sejuta kenangan
dalam kisah yang terus dihadapkan
tiada tangis, agar tiada beban
biar kisah mu kulanjutkan

( For My Everything,,,Ibu.....16-12-2008 )

No comments:

Post a Comment